Indonesia – Hacktiv8, salah satu bootcamp coding di Indonesia, resmi memamerkan kampus terbarunya di BSD City.
Kampus Hacktiv8 juga dilengkapi dengan kelas, kurikulum, dan instruktur berkualitas tinggi, yang diharapkan dapat menghasilkan 500 talenta TI baru yang siap kerja pada tahun 2023.
Kampus baru Hacktiv8, yang diumumkan oleh CEO Grup Sinar Mas Land Michael Widjaja, akan menjadi Silicon Valley versi Indonesia.
Dengan adanya fasilitas Hiring Placement, Hacktiv8 berharap lulusan kursus coding dari kampus BSD dapat terserap dengan baik.
“Sejauh ini, satu dari lima peserta bootcamp Hacktiv8 berasal dari Tangerang dan sekitarnya,” kata Ronald Ishak, CEO Hacktiv8 melalui keterangan resminya, Minggu (5/2/2023).
Lokasi kampus baru di BSD sengaja dipilih agar lebih dekat dengan calon peserta talent IT berkualitas guna memberdayakan ekosistem digital di BSD.

“Kami melihat kebutuhan tenaga kerja IT kini tidak hanya terbatas pada perusahaan teknologi saja, tetapi semakin banyak perusahaan konvensional dari berbagai sektor yang memulai proses digitalisasi, sehingga membutuhkan peningkatan skill secara masif bagi karyawannya,” jelasnya.
Pada tahap awal pembukaan, program yang ditawarkan di kampus Hacktiv8 BSD adalah Full Stack Javascript Bootcamp dengan proses pembelajaran full offline dari Senin-Jumat, 09.00-18.00 selama 16 minggu.
Hacktiv8 memberikan diskon awal sebesar Rp 2 juta.
Selain itu, Hacktiv8 juga meluncurkan program “Women In Tech” bagi para wanita yang ingin belajar teknologi, calon peserta wanita akan mendapatkan promo “Women In Tech”, dengan tambahan diskon Rp 3 juta.